Kapolres Jembrana Pimpin Apel Perlengkapan Personel Kesiapan Ops Ketupat Agung 2023

Jembrana bhayangkaranews.27.id – Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gede Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. menggelar apel pengecekan perlengkapan perorangan personel dalam rangka kesiapan Ops Ketupat Agung 2023 di Lapangan Apel Polres Jembrana, Kamis (13/4/2023) pukul 08.00 Wita.

Dalam kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Waka Polres Jembrana, para PJU Polres Jembrana, Kapolsek jajaran, para Perwira, Brigadir, dan para peserta apel pengecekan perlengkapan personil dengan jumlah keseluruhan yang hadir sebanyak 331 personil.

Dalam penyampaiannya, Kapolres Jembrana memprediksi bahwa arus mudik dan arus balik nanti saya yakin pasti padat karena selain masyarakat ada yang mudik dimana ada sebagian masyarakat yang juga melaksanakan liburan ke Bali.

“Harapan kita giat mudik tahun ini bisa berjalan dengan lancar walaupun nanti ada antrean tapi tidak sampai menggunakan jalur nasional,” ucap Kapolres.

Kapolres menyampaikan, pola pengamanan Ops Ketupat saat ini tidak jauh beda dengan pola pam tahun sebelumnya namun yang jadi perhatian adalah kesiapan anggota untuk melakukan pengamanan di Pelabuhan Gilimanuk. Untuk personil pam sudah saya siapkan dari jauh-jauh hari, mana anggota yang ter sprint dalam Ops Ketupat dan mana anggota yang ter seprint dalam giat penebalan di Pelabuhan Gilimanuk sehingga jelas.

“Saya mengapresiasi anggota pada saat pengamanan giat G20 kemarin dimana dalam melakukan pengamanan dibagi menjadi beberapa regu untuk bergantian melakukan tugas jaga sehingga kesehatan masing-masing anggota tetap terjaga,” kata Kapolres Dewa Juliana.

Lanjutnya, untuk yang melakukan pengamanan di jalur-jalur Gang 1, 2, dan 3, ini sudah disiapkan 3 orang personil untuk menjadi monitoring dan setiap gang saya siapkan sepeda gayung di sana untuk mempermudah rekan-rekan untuk sambil patroli.

Demikian juga yang di dalam pelabuhan sudah disiapkan dengan bergabung dengan pos terpadu juga untuk memonitor dalam pelabuhan. Saya minta kerjasama rekan-rekan karena ini menjadi beban berat kita serta menjadi satu pertanggungjawaban kita apabila ini bisa lancar tentu menjadi satu kepuasan bagi kita dalam mempersiapkan pengamanan Operasi Ketupat Agung 2023.

“Terakhir saya mohon rekan-rekan tidak ada pelanggaran sekecil apapun dalam persiapan menuju Operasi Ketupat Agung 2023 karena ini menjadi perhatian pimpinan, mohon kerjasamanya saling mengingatkan satu sama lain, kemudian rekan-rekan yang rutin di Polsek baik itu dari Pekutatan sampai dengan Gilimanuk silakan laksanakan tugasnya untuk membackup secara insidentil untuk jalur-jalur yang dipersiapkan,” pungkas Kapolres.

Dapat diketahui bahwa kapasitas kapal laut di Pelabuhan Gilimanuk yaitu sebanyak 12.800 kendaraan untuk 1 hari pada kapal, namun jika datang dalam waktu bersamaan maka ini yang akan menjadi antrean. Waktu favorit pemudik datang untuk menyeberang yaitu dari sekitar jam 3 sore sampai jam sahur.

“Agar masing-masing anggota yang ter sprint dalam Ops Ketupat Agung-2023 dan juga penebalan agar menyiapkan atau melengkapi diri dengan jas hujan, senter, dan rompi,” pesan Kapolres Dewa Juliana kepada seluruh personil.

Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan kelengkapan personil yang ter sprint dalam Ops Ketupat Agung 2023 dan juga penebalan yang dilakukan oleh Kabag Ops Polres Jembrana.

(SA-200)