Kodim 1617/Jembrana Siap Back Up Polres Jembrana Sukseskan Operasi Ketupat Agung 2023

Jembrana bhayangkaranews27.id – Kodim 1617/Jembrana mengerahkan satu peleton personelnya untuk turut serta mengikuti Apel Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Ketupat Agung 2023. Apel gelar pasukan yang berlangsung di Taman Pecangakan Depan Kantor Bupati Jembrana, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana dengan mengambil tema “Mudik Aman Berkesan” Senin (17/04/2023).

Dengan melibatkan personel TNI Polri, Satpol PP Kab. Jembrana serta instansi terkait lainya apel gelar pasukan dipimpin langsung oleh Kapolres Jembrana (AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K). Apel gelar pasukan juga dihadiri oleh para pejabat baik dari unsur TNI Polri, Pemerintah Daerah Kabupaten Jembrana maupun pejabat instansi terkait di wilayah Kabupaten Jembrana.

Dandim 1617/Jembrana, Letkol Inf Teguh Dwi Raharja, S.Sos yang hadir dalam kegiatan tersebut, menuturkan bahwasanya pelibatan TNI khususnya Kodim 1617/Jembrana dalam memberikan perbantuan (memback up) kepada Polres Jembrana guna mendukung Polri dalam mensukseskan Operasi Ketupat Agung 2023. Kodim 1617/Jembrana sendiri telah menyiapkan dan menyiagakan personelnya untuk siap digerakkan dalam memback up pihak Kepolisian.

“Kita siapkan dan siagakan personel yang nantinya akan kita tempatkan pada titik pengamanan yang telah ditentukan,” ungkap Dandim Teguh.

Dikatakan Dandim Teguh dalam pelaksanaan pengamanan menjelang dan pasca hari raya Idul Fitri 1444 H, pihaknya tentunya selalu berkoordinasi dengan Polres Jembrana. Personel yang akan ditempatkan pada pos pengamanan nanti akan bersinergi dengan personel Polri maupun instansi terkait lainnya. (SA-200)