Tulang Bawang, bhayangkaranews24.id-Pemilihan Umum (Pemilu) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) akan diselenggarakan pada 14 Februari 2024 mendatang, partai-partai politik pun telah mendaftar dan merapatkan barisan untuk berlaga di pesta demokrasi.
Salah satu sosok potensial itu adalah tokoh muda Putra Daerah dia adalah Herson, SE sosok dengan latar belakang pendidikan filsafat ini tidak asing lagi di mata masyarakat, khususnya masyarakat Rawa Jitu, Senin 3 Juli 2023.
Herson, begitu nama sapaan akrabnya, cukup berpengalaman dan berpengaruh di kalangan masyarakat Rawa Jitu.
Selain berkecimpung di bidang sosial dan pelayanan keagamaan, ia juga seorang yang visioner dan sosok cerdas.
Pria kelahiran Menggala, resmi maju sebagai caleg DPRD Tulang Bawang dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Dapil 4 ( Rawa Jitu Timur dan Rawa Jitu Selatan) ini sebuah lompatan besar dalam hidupnya yang didasarkan pada sebuah keprihatinan mendalam.
“Saya prihatin bahwa orang Rawa Jitu masih sangat minim di legislatif padahal banyak Putra Putri Daerah yang terdidik dan layak menjadi anggota legislatif demi memperjuangkan hak-hak masyarakat,” kata Herson, beberapa waktu lalu.
Herson mengatakan jika terpilih, maka hal yang menjadi concern nya adalah peningkatan pelayanan kepada masyarakat supaya kebutuhan mereka yang paling mendasar terpenuhi seperti pendidikan, kesehatan serta penguatan UMKM dengan platform digital.
“Tentu saya mengharapkan pemilih di Daerah Pilihan Dapil 4 Rawa Jitu Timur dan Rawa Jitu Selatan untuk mendukung saya, mari kita sama-sama kita berjuang untuk kemajuan bersama,” harapnya.
DARMISI